Berita Pesona.com | Meulaboh – Jelang pelaksanaan Operasi Ketupat Seulawah 2025, Satuan lalu lintas Polres Aceh Barat melaksanakan pemasangan himbauan di sejumlah tempat. Rabu (19/03/2025).
Kegiatan ini dilakukan kegiatan ini untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) serta keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (kamseltibcarlantas) di wilayah Aceh Barat menjelang Pelaksanaan Operasi Ketupat Seulawah – 2025.
Kapolres Aceh Barat, AKBP Andi Kirana, S.I.K., M.H., melalui Kasat Lantas Polres Aceh Barat, Iptu Yusrizal, S.E., mengatakan, Kegiatan penyebaran leaflet ini merupakan salah satu langkah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas yang aman dan tertib.
“Sehubungan akan digelarnya Operasi Ketupat Seulawah 2025 yang akan digelar jelang perayaan Hari Raya IdulFitri kami telah melakukan pemasangan himbauan pada sejumlah lokasi yang biasa dilewati para pemudik lebaran agar mereka selalu memperhatikan pentingnya keselamatan berlalu lintas,” ujarnya.
Diharapkan melalui upaya ini dapat menciptakan situasi yang lebih kondusif serta mengurangi angka kecelakaan lalu lintas di wilayah Aceh Barat.
melalui kegiatan ini kami berharap agar kepatuhan dan ketaatan pengguna jalan bisa tercipta.
“Dengan demikian, saat Operasi Ketupat nantinya, masyarakat sudah tahu akan pentingnya mematuhi peraturan berlalu lintas, termasuk mengecek kendaraannya terlebih dahulu sebelum melakukan perjalanan jauh, demi keselamatan kita bersama,” terangnya.